Mami (dan adik-adik -red) penggemar buku sejak kecil. Uang saku kami ditabung setiap minggunya di celengan gerabah bentuk ayam terus kalau udah penuh boleh dibuka untuk pergi ke Gramedia beli buku sebanyak-banyaknya yang kami mau.Jadi waktu kami SD aja buku koleksi kami udah 1 lemari penuh (lebar 1,5m setinggi plafon rumah-red).Dan teman-teman yang datang suka bingung apa kami sudah membaca semua buku yang ada di lemari itu? Kalo kami jawab sudah, mereka menuduh kami bohong.Lho? Nggak nyambung...hehe
Salah satu buku komik favorit kami adalah Tintin, koleksi Mami lengkap ada di Surabaya khusus ditinggal untuk kakak Amanda.Lha di Samarinda, mami mendelegasikan koleksi buku Anak-anak pada Aldi.Jadi Abang Aldi lah yang meneruskan koleksi komik Tintin ini.Syukurlah sekarang hak terbit tintin di indonesia sudah dialihkan dari Indira ke Gramedia, jadi dimana-mana udah gampang banget nemu komik tintin.Bedanya sekarang komik versi gramedia ukurannya cuma sebuku tulis, kalo dulu kan segede majalah.Trus terjemahannya juga nggak ikut versi amerika tapi ikut versi aslinya Belgia.Misal si kembar Thomson&Thompson menjadi Dupond dan Dupont trus Snowy menjadi Milo.Judul-judul Tintin juga lebih ditertibkan misal dari Penerbangan 714 menjadi Penerbangan 714 ke Sydney ,Jamrud Castafiore menjadi Permata Castafiore, Bintang jatuh menjadi Bintang misterius, 7 bola ajaib menjadi 7 bola kristal dan lain-lain.
Disamping mengkoleksi komiknya,Aldi juga mengkoleksi CD Tintin versi bahasa inggris.Kalau tante Dian pulang ke Indonesia suka bawakan juga pernik-pernik Tintin dari museumnya di Belgia.Pernah waktu itu bawakan kaus kaki, dan kartu. Mungkin next time bisa bawain gelasnya kali ya,tante Dian...(ini sih pesan sponsor maminya yang koleksi gelas...hehe)
No comments:
Post a Comment