Dari bandara kami dijemput oleh oom Made supir dari Hotel Bali Dynasti-hotel bintang 5 di Legian Kuta group link hotel Prime Plaza.Begitu sampai di pintu masuk lobby hotel,kami langsung mendengar bunyi gong yang dipukul orang sebagai penanda tamu yang baru datang.Eksterior&interior hotel sangat 'Bali' penuh dengan ukiran khas setempat dan penataan ruang-ruang publik serba terbuka mengesankan tipe bangunan tropis yang unik.
Setelah meletakkan kopor-kopor,kami langsung menyusuri lorong kamar-kamar menuju kolam renang hotel yang rame banget.Ada orang-orang dewasa yang berjemur di area kolam dewasa dan anak-anak yang seru bermain voli air atau prosotan di kolam anak.Bahkan ada patung bentuk kodok besaarrrr yang terbuat dari es di tepi kolam.Kreatif banget!
Tuesday, October 2, 2007
Libur panjang - arrival
Di katim,semua sekolah negeri sekarang ini sedang liburan panjang.Dari hari pertama puasa sampai 1 minggu setelah hari raya idul fitri.Karena sudah hafal dengan kebijakan setempat yang seperti ini,kami selalu merencanakan liburan keluarga pada masa-masa ini.Keuntungannya tiket-tiket pesawat pada awal bulan puasa selalu murah meriah happy!!! Alhasil tahun ini kami berlibur ke Bali ramai-ramai.Kebetulan juga tante Mei-adik Mami mau berangkat sekolah lagi ke Belanda,jadi sekalian farewell party gitu deh. Ini ceritanya...
Subscribe to:
Posts (Atom)