Sebelum liburan, kami lihat promosi di koran,majalah&TV ada stuntman show Police Academy di Ancol.Jadi acara ini termasuk salah satu yang diagendakan waktu kami ke Jakarta.Antrian untuk menonton cukup panjang padahal harga lumayan mahal juga (75rb dan 100 rb).Kami yang datang hanya beberapa menit sebelum acara dimulai (karena Jakarta macetnya gila-gilaan ternyata ya!) masih kebagian tiket malah enak nggak nunggu lama langsung gerbangnya dibuka.
Selama musim panas, para stuntman yang baru aja selesai shooting film james bond terbaru ini, bakal ada di Jakarta untuk 5x pertunjukan per hari dengan kapasitas penonton sekitar 2000orang yang mami rasa 95% penuh.Mereka berkomunikasi dengan bahasa inggris didampingi penterjemah yang komunikatif lagi ramah.
Sambil menunggu acara mulai,banyak penjual ice cream,minuman dan snak yang menawarkan jualannya.Semua pakai pakaian 'police' wah! suasana festive udah kerasa banget, apalagi anginnya kencang karena dipinggir pantai.
Selama acara berlangsung sudah diworo-woro tidak boleh membuat dokumentasi apapun, mungkin karena mereka ada fasilitas berfoto bersama para stuntman dan mobil-mobil atraksinya ya?!.
Tapi dasar papi, sempat juga nyolong-nyolong foto pas acara berlangsung, tapi nggak banyak dan nggak bisa bagus...hehe...Tapi secara keseluruhan acara ini bagus banget, nggak rugi ngeluarin dana segitu karena para stuntman italy ini emang profesional banget dan mobil-mobil nya juga bagus-bagus mereka datangkan sekaligus.
Acara yang berlangsung 45 menit tidak terasa berlalu,karena seru! Uti&oom Mandau yang tadinya nggak mau ikut nonton juga merasa senang karena udah 'nggak sengaja' datang.hehe...
No comments:
Post a Comment